Bayam Pasir – Cyathula prostrata (L.) BI.

Klasifikasi

Kingdom : Plantae
Divisi : Spermatophyta
Subdivisi : Angiospermae
Kelas : Dicotyledoneae
Ordo : Caryophylales
Suku : Amaranthaceae

Nama Indonesia
Indonesia : bayam pasir, rumput jarang-jarang, (kendiran, upan-upan, rendet banyu).

Habitus
Tanaman bayam pasir merupakan tanaman herba tahunan dengan tinggi mencapai 30 – 50 cm. Bayam pasir biasanya tumbuh liar dan ditemukan di hutan, perkebunan, padang rumput yang kasar, sepanjang tepi jalan, dan daerah basah seperti rawa dan sungai.

Persebaran
Tanaman bayam pasir tersebar luas di daerah tropis.

Deskripsi
Tanaman bayam pasir memiliki akar yang keluar pada buku-buku batang. Batang tanaman ini berbentuk segi empat tumpul, menebal di atas buku daun, sering ditutupi oleh bulu-bulu halus berwarna merah. Tanaman bayam pasir memiliki daun tunggal dengan bentuk belah ketupat. Bunga tanaman bayam pasir berupa tandan (raceme) tegak, panjang, terletak ujung batang atau di ketiak daun paling atas.

Kandungan Bahan Kimia
Tanaman bayam pasir mengandung saponin, tanin, flavonoid, alkaloid, steroid, minyak atsiri.

Kegunaan
Tanaman bayam pasir dapat meredakan batuk, sakit kepala, demam, disentri, cacingan, kolera, obat luka, luka bakar, antiseptik.

Pustaka
Anonim. Cyathula prostrata (L.) Blume. https://www.socfindoconservation.co.id/plant/648 diakses pada 27 Agustus 2023.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *