Dlingsem – Homalium tomentosum (Vent.) Benth.

Sumber : http://kehati.jogjaprov.go.id/po-content/uploads/DSC_3810.jpg

Klasifikasi

Kingdom : Plantae

Divisi : Spermatophyta

Kelas : Dicotyledoneae

Ordo : Malpighiales

Suku : Flacourtiaceae

 

Deskripsi

Dlingsem berhabitus pohon dengan tinggi mencapai 25 m dengan diameter batang mencapai 30 cm. Berakar tunggang yang memiliki banyak cabang akar. Batang kokoh berwarna coklat – perak dengan ciri memiliki pola ukiran pada kulit batang. Daun tunggal dengan duduk daun berseling, kehijauan dengan permukaan daun kasar. Daun bulat telur dengan ujung daun meruncing ke dalam. Bunga Dlingsem adalah bunga majemuk yang tersusun dalam tandan yang berwarna putih – kuning.

 

Kegunaan

Sebagai pengendali longsor dan erosi. Selain itu dapat menjadi tanaman hias.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *