Mentanen – Micromelum minutum Wight. & Arn

      No Comments on Mentanen – Micromelum minutum Wight. & Arn

Sumber: https://www.inaturalist.org/observations/165668350

Klasifikasi
Kingdom : Plantae
Divisi : Magnoliophyta
Kelas : Magnoliopsida
Ordo : Rutales
Familia : Rutaceae
Genus : Micromelum
Species : Micromelum minutum Wight. & Arn
Nama lokal: Kayu sirit-sirit manuk (Tapanuli); Sesi (Lampung); Ki mangkok (Sunda);
Mentanen (Jawa), dan Kasie (Papua).

Habitus
Micromelum minutum merupakan salah satu tanaman habitus pohon kecil atau perdu (semak) yang tumbuh tegak.

Deskripsi
Tanaman ini memiliki ciri daun majemuk menyirip gasal, terletak berseling, ujung meruncing, tepi rata, berwarna hijau, dan berbentuk lanset. Sementara bunganya kecil, berwarna kuning, biasanya dalam bentuk kelompok atau tandan.Selain itu, buahnya berbentuk bulat, berwarna hijau ketika muda dan menjadi kuning atau merah ketika matang.

Kegunaan
Sebagai antikanker, antioksidan, antiinflamasi, antiniotik, dan antidiabetik

Pustaka
Anonim. Micromelum Minutum. Diakses dari https://www.herbal-organic.com/id/herb/18514 pada 13 September 2023.
Inaturalist. 2023. Micromelum minutum. Diakses dari https://www.inaturalist.org/observations/165668350 pada 13 September 2023.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *