Sumber : https://images.app.goo.gl/D89ZuQfuCzkBDZK86
Klasifikasi
Kingdom | : Plantae |
Divisi | : Spermatophyta |
Sub Divisi | : Angiospermae |
Kelas | : Dicotyledoneae |
Ordo | : Asterales |
Suku | : Asteraceae |
Genus | : Wedelia |
Spesies | : Wedelia biflora (L.) DC. |
Nama Indonesia : Seruni Laut
Nama Internasional : Beach Sunflower, Seruni Jalar Beach Sun Flower atau Wedelia biflora, Wollastonia biflora, Wedelia trilobata, Sphagneticola trilobata,
Habitat
Wedelia adalah tanaman tropis sehingga dengan subur hidup di daerah tropis Wedelia (Sphagneticola trilobata) adalah salah satu jenis tanaman liar yang hidup di kawasan dengan iklim tropis. Tanaman ini mudah ditemukan di area perkebunan dan persawahan, padang rumput serta di pinggir jalan.
Deskripsi
Bunga Wedelia ini memiliki panjang batang 1,5-5 m dengan batang yang kurus. Beberapa rambut tumbuh pada kedua sisi permukaan daun dan pada batang. Daun Bunga wedelia ini pada tepi daunnya bergerigi, dengan gagang daun panjangnya 0,5-4 cm. Bentuk dan struktur daun tanaman wedelia bulat telur. Letak: bersilangan dengan ukuran: 3-17 x 1-12 cm. Sedangkan pada bunga wedelianya memliki kepala bunga yang biasanya soliter, berwarna kuning cerah, terletak pada bagian atas ketiak bunga atau kadang-kadang dalam pasangan, diameter 1,5-2,5 cm. Gagang bunga wedelia panjangnya 1-7 cm, ditutupi oleh rambut. Memiliki kekhasan berupa bunga komposit dengan delapan “daun mahkota” (sesungguhnya adalah bunga terpisah berbentuk seperti bendera) dan cakram bunga (betina), berjumlah 20-30.
Kegunaan
Dapat berkhasiat sebagai obat diuretik, obat malaria, obat batuk. Batang dan daun dapat berkhasiat sebagai obat diare dan obat sakit perut.
Pustaka
http://tanaman–herbal.blogspot.com/2015/01/manfaat-dan-khasiat-bunga-wedelia.html
https://www.planterandforester.com/2020/05/tanaman-hias-berbunga-indah-berkhasiat.html